Rabu, 22 Agustus 2012

Semangat Perubahan Paradigma Pendidikan di Indonesia


Tahukah anda jika guru Indonesia hanya datang ke kelas untuk sekadar menggugurkan kewajibannya saja, maka muridnya pun sama.  Mereka akan datang kesekolah dan duduk di kelasnya hanya untuk menggugurkan kewajibannya sebagai seorang siswa saja, jadi pendidikan di Indonesia perlu ada perubahan drastis.
                Dari kalimat tersebut sungguh lah sangat ironis Pardigma Pendidikan di Indonesia ini yang sungguh ada jarak antara para guru dan murid yang jauh saat jam istirahat guru terlihat sangat gengsi untuk sekadar ngobrol bareng atau bahkan tukar pikiran dan pengalaman pada para murid, sulit untuk terjadi suatu ikatan emosi antara guru dan murid sebagai sahabat. padahal itu dapat mempermudah murid mencerna berbagai materi yang disampaikan oleh sang guru itu sendiri, mereka(para guru) lebih suka bersenda gurau di ruang guru atau pun hanya untuk menghisap sebatang rokok di dalam dapur sekolah (sering ku lihat).  Yah itulah pendidikan saat ini di Indonesia seperti pribahasa “guru kencing berdiri murid kencing berlari” apa pun yang guru katakan itu murid akan mengikuti tetapi itu sudah tak berlaku lagi sepertinya saat ini “para guru” seperti tak bisa mempertanggung jawabkan perkataannya.  Murid dilarang untuk tak merokok tetapi guru malah asik merokok di dapur sekolahan alangkah anehnya para pendidik saat ini.
                Dalam hati kecil ku terbesit sebuah niatan untuk merubah Paradigma Pendidikan di Indonesia ini, memang hanya sebuah niatan tapi itu adalah sebuah awal dari sebuah harapan yang berubah menjadi impian yang berlanjut menjadi sebuah kenyataan yang indah itulah segelintir niatan kecil ku yang bagaikan jarum di tengah-tengah tumpukan jerami.
                Aku telah melihat dan terinspirasi oleh beberapa orang yang ingin melakukan hal serupa mungkinkah dari sekian orang tersebut akan bisa bersatu walau mereka tak saling mengenal dan bertemu tetapi semangat revolusi perubahan Paradigama Pendidikan di Indonesia bisa terus berkobar sampai akhir bumi ini berputar.  Semoga diri ini tetap bisa membawa semangat ini sampai kapan pun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar